You need to enable javaScript to run this app.

SMP DARUL ULUM 1 UNGGULAN PETERONGAN TERIMA KUNJUNGAN MGMP BAHASA INGGRIS KABUPATEN SIDOARJO

  • Selasa, 10 Juni 2025
  • SMPDU1
SMP DARUL ULUM 1 UNGGULAN PETERONGAN TERIMA KUNJUNGAN MGMP BAHASA INGGRIS KABUPATEN SIDOARJO

Belajar Strategi Pembinaan Bahasa Inggris untuk Guru dan Siswa

Jombang – SMP DARUL ULUM 1 UNGGULAN PETERONGAN kembali menjadi rujukan dalam pengembangan pendidikan, khususnya dalam pembinaan keterampilan berbahasa Inggris. Pada hari Selasa, 10 Juni 2025, sekolah ini menerima kunjungan dari Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Inggris Kabupaten Sidoarjo.

 

Rombongan yang terdiri dari para guru Bahasa Inggris dari berbagai SMP negeri dan swasta di Kabupaten Sidoarjo tersebut datang dengan semangat untuk belajar dan berbagi praktik baik dalam pembelajaran Bahasa Inggris. Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Bapak Toto, M.Pd selaku Ketua Rombongan.

Dalam sambutannya, Bapak Toto, M.Pd menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk menggali strategi dan metode pembinaan yang diterapkan di SMP DARUL ULUM 1 UNGGULAN PETERONGAN dalam meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris siswa, baik dalam konteks akademik maupun keseharian. “Kami melihat bahwa sekolah ini mampu mencetak siswa-siswi yang memiliki kemampuan Bahasa Inggris yang sangat baik. Kami ingin belajar langsung dari sistem yang diterapkan di sini, baik oleh para guru maupun pendekatan yang digunakan kepada siswa,” ujarnya.

 

Kepala SMP DARUL ULUM 1 UNGGULAN PETERONGAN, Mashudi, S.S,.S.Pd menyambut hangat kunjungan tersebut. Dalam paparannya, beliau menjelaskan berbagai program unggulan sekolah, seperti English Day, ekstrakurikuler English Club, pembelajaran berbasis proyek berbahasa Inggris, serta pelatihan intensif untuk guru.

 

“Kami percaya bahwa penguasaan Bahasa Inggris merupakan kunci penting untuk menghadapi tantangan global. Oleh karena itu, kami mengintegrasikan pembinaan Bahasa Inggris tidak hanya dalam mata pelajaran, tetapi juga dalam budaya sekolah sehari-hari,” jelasnya.

Kunjungan diakhiri dengan diskusi interaktif dan sesi berbagi pengalaman antara guru-guru dari kedua kabupaten. Diharapkan kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan antarsekolah, tetapi juga mendorong peningkatan kualitas pembelajaran Bahasa Inggris.

 

Untuk Melihat Vidio dapat klik sosial Media Kami di bawah ini

Jangan Lupa Follow:

Instagram :@smpdu1unggulan.peterongan

Youtube : smpdu1unggulan.peterongan

Twitter : smpdu1unggulan.peterongan

Tiktok : smpdu1unggulan.peterongan

Facebook : smpdu1unggulan.peterongan

Bagikan artikel ini:
H. Mochamad Yusuf, S.Ag., M.Pd.

- Kepala Sekolah -

Dengan Memanjatkan rasa syukur Alhamdulilah ke hadirat Alloh SWT atas karunia dan rahmat-Nya kepada kita, sehingga kita dapat melaksanakan amanah…

Berlangganan
Jajak Pendapat

Media apa yang diinginkan untuk Informasi Sekolah..?

Hasil
Banner